Detik-detik Terakhir
Detik-detik hening
Detik-detik terakhir
Tumpahkan haru
Diam terbisu
Detik-detik terakhir
Waktu yang tersisa
Melumpuhkan keangkuhan
Tinggalkan seribu satu kenangan
Saat itu, saat terakhir
Tak akan ada angkara murka
Yang ada hanya tetes airmata
Dan hanya hening bicara
Yang tercurahkan hati gelisah penuh alasan
Detik-detik terakhir
Berderu dengan kencang
Mengundang sederet tanda Tanya
Dan hanya resah yang menjawab
Detik-detik terakhir
Detik-detik hening
Walau lirih bisik tangis terdengar
Sudah cukup ungkapkan keheningan jiwa
Jejak langkah belum terbaca
Tangan akan melambai lemah
Dan wajah yang tertunduk basah
Tinggalkan cerita lama
Atau mungkin hati terluka
Detik-detik terakhir
Kadang lebih baik dibanding detik pertama
Dan lebih berarti untuk masa berikutnya
Detik-detik hening terakhir
Bukan sekedar masa
Detik-detik terakhir akan selalu ada menemani
Abadikan detik-detik ini!!!!
Detik Detik Terakhir
Author: Kang Awan /
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment